Categories
Santika Hotels and Resort

“SANTIKA ICONIC FOOD 2023” SIAP MENYAMBUT PARA PECINTA KULINER DI INDONESIA

Siapa yang tidak kenal dengan enaknya citra rasa nusantara yang disuguhkan diseluruh jaringan Santika Indonesia Hotels & Resorts? Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh Santika Indonesia Hotels & Resorts adalah olahan makanan tradisionalnya yang menunjukan kekayaan kuliner dari setiap daerah di Indonesia. Sebagai bentuk ajakan kepada tamu setia Santika Indonesia Hotels & Resorts untuk kembali menikmati kekayaan kuliner nusantara, Santika Iconic Food 2023 kembali hadir, kali ini dengan tema FULLinary of Love”.

Pada “Santika Iconic Food 2023”ini, Santika Indonesia Hotels & Resorts menyediakan ratusan voucher discount makanan dan minuman di seluruh Kampi Hotel, Hotel Santika, Hotel Santika Premiere, The ANVAYA Beach Resort – Bali, The Kayana & The Samaya. Prita Gero selaku Corporate Marcomm Manager dari Santika Indonesia Hotels & Resorts mengatakan bahwa event kali ini menyajikan lebih banyak menu dibanding sebelumnya. “Ada lebih dari 50 voucher F&B discount yang tersedia di aplikasi MYVALUE dalam event Santika Iconic Food 2023 ini. Selain itu ada 3 doorprize berupa voucher menginap dan 40 merchandise bagi para tamu yang menikmati Santika Iconic Food 2023”, ucap Prita kembali.

Untuk mendapatkan promo ini, tamu hanya perlu mengunduh dan registrasi sebagai member di aplikasi loyalty program, MYVALUE. Melalui Aplikasi MYVALUE, member sudah bisa mendapatkan seluruh voucher yang ada di dalamnya secara gratis. Program ini tidak hanya untuk tamu yang menginap di hotel saja, tetapi juga untuk tamu dari luar yang ingin menikmati sajian di restoran-restoran Santika Indonesia Hotels & Resorts.

Beberapa menu menarik yang dapat ditemukan di Santika Iconic Food 2023 “FULLinary of Love” adalah Nasi Cikur persembahan Hotel Santika Tasikmalaya. Nasi cikur atau nama lainnya adalah nasi kencur merupakan makanan khas Tasikmalaya yang melegenda di tatar Sunda. Terbuat dari nasi kencur, ikan asin, redang ayam dan lalapan khas Sunda ditambah dengan tutut. Ada juga Salanggar & sayur lilin merupakan salah satu masakan khas Luwuk, Kabupaten Banggai persembahan Hotel Santika Luwuk – Sulawesi Tengah. Para Tamu juga dapat menemukan Oblok Tongki merupakan makanan khas Betawi yang berasal dari olahan daging bebek yang dibumbui dengan cabai dan rempah-rempah khas. Disajikan dengan nasi putih dan tumis kangkung persembahan Hotel Santika Cikarang.

Penasaran?
Mulai telusuri menu favorit di Santika Indonesia Hotels & Resorts di kota Anda:

Santika Indonesia Hotels and Resorts saat ini mengelola 110 unit hotel dengan 7 brand utama: The Anvaya Beach Resorts sebagai hotel berbintang 5, Hotel Santika Premiere sebagai hotel berbintang 4, Hotel Santika sebagai hotel berbintang 3, Kampi Hotel sebagai instagenic hotel berbintang 3, Amaris Hotel sebagai smart hotel dan The Royal Collection (The Samaya dan The Kayana) sebagai Boutique Villas.

For further information regarding to this release, please contact:

Prita Gero
Corp. Marcomm Manager
Santika Indonesia Hotels & Resorts 
081280700538 / (021) 2700027 ext 154
[email protected]  

Categories
Santika Hotels and Resort

SANTIKA ICONIC FOOD “LOVE TO EAT”, NIKMATI KULINER KHAS NUSANTARA!

Santika Indonesia Hotels & Resorts telah terkenal sebagai salah satu hotel jaringan lokal yang mempunyai cita rasa nusantara terbaik di setiap unit hotelnya. Selama lebih dari 40 tahun, Santika Indonesia Hotels & Resorts berkomitmen untuk memperkenalkan kekayaan masakan nusantara dengan selalu mengangkat menu-menu terbaik disetiap daerahnya. Meramaikan hari kasih sayang atau Valentine’s Day, Santika Indonesia mengangkat program Santika Iconic Food yang diberi nama “Love to Eat” dengan memberikan promo menarik di 48 unit mulai dari Kampi Hotel, Hotel Santika, Hotel Santika Premiere, The ANVAYA, The Kayana & The Samaya. Di program Santika Iconic Food, para tamu dapat memperoleh diskon dan potongan harga sampai 50% untuk menikmati menu makanan & minuman paling iconic di unit hotel Santika Indonesia Hotels & Resorts.

Cek voucher Food & Beverages dari Santika Iconic Food Promo:

Punya poin?

Tukar dengan Voucher Redeem F&B di Santika Indonesia!

Program Santika Iconic Food ini tersedia dalam bentuk voucher yang bisa diperoleh di aplikasi member milik Santika Indonesia Hotels & Resorts, MY VALUE. Tersedia lebih dari 60 voucher promo menu makanan dan minuman yang bisa diambil member MyValue dengan menggunakan 0 poin atau gratis. Prita Gero selaku Assistant Marcom Manager dari Santika Indonesia Hotels & Resorts mengatakan bahwa program Santika Iconic Food ini akan berlangsung dari tanggal 14 Februari sampai 14 Maret 2022. “Santika Indonesia sangat memuja keistimewaan kuliner khas nusantara dan kami ingin mengangkat citra rasa nusantara terbaik dari hampir 30 kota. Salah satu menu yang kami tawarkan ada Nasi Tutug Oncom dari Hotel Santika Tasikmalaya sebagai sajian khas Tasikmalaya yang terdiri dari campuran nasi dan oncom. Ada juga Menu Mangkele dari The Kayana Beach – Lombok yang merupakan makanan traditional Suku Sasak dari Lombok.” Ungkap Prita kembali. “Promo Santika Iconic Food “Love to Eat” hanya tersedia bagi member MYVALUE. Cara menjadi member MYVALUE sangat mudah, Anda cukup mendownload aplikasinya di Google Play atau Aps Store dan daftar menjadi member, gratis! Setelah itu tinggal ambil voucher promonya dan gunakan di unit hotel yang dituju,”jelas Prita kembali.

Santika Indonesia Hotels and Resorts saat ini mengelola 110 unit hotel dengan 7 brand utama: The Anvaya Beach Resorts sebagai hotel berbintang 5, Hotel Santika Premiere sebagai hotel berbintang 4, Hotel Santika sebagai hotel berbintang 3, Kampi Hotel sebagai instagenic hotel berbintang 3, Amaris Hotel sebagai smart hotel dan The Royal Collection (The Samaya dan The Kayana) sebagai Boutique Villas.

Download aplikasi MyValue di iOS atau Google Play Store lalu daftar menjadi member Santika Indonesia dan nikmati keuntungannya di semua jaringan hotel Santika Indonesia Hotels & Resorts.

For further information regarding to this release, please contact:

Prita Gero
Asst. Corp. Marcomm Manager
Santika Indonesia Hotels & Resorts