Categories
Gramedia

21NFINITY: 21 TAHUN M&C! BERKARYA TANPA BATAS

Pada tanggal 17 Mei 2024, m&c! memperingati ulang tahunnya yang ke-21. Mengusung tema “21nfinity” (To Infinity), m&c! kembali menggelorakan semangat berkarya dan berinovasi tanpa batas dengan menerbitkan buku-buku yang diterima dengan baik oleh masyarakat. Dalam perjalanannya selama 21 tahun, m&c! telah memperluas lini dengan mengembangkan beberapa imprint, agar lebih dekat dan memenuhi kebutuhan para pembaca dari berbagai segmen. Imprint tersebut antara lain, Koloni (komik), Clover (buku-buku fiksi), Funtastic (buku anak), Akasha (komik), Miracle (buku-buku nonfiksi), dan Qanza (buku-buku anak islami). 

Sebagai penerbit yang terus bertumbuh, di usia yang ke-21 tahun ini, segenap keluarga m&c! mengucap syukur atas perjalanan panjang yang telah dilalui. Semoga m&c! dapat terus membersamai para pembaca dengan menerbitkan buku-buku yang berkualitas, melahirkan inovasi baru dalam dunia penerbitan, berperan aktif menerbitkan buku-buku bermuatan edukasi, serta semakin berkembang melalui kegiatan-kegiatan literasi dan acara komunitas komik.  

Ulang tahun m&c! yang ke-21 dimeriahkan dengan promo spesial berupa diskon menarik untuk buku-buku terbitan m&c! yang bisa diakses pembaca melalui toko online, seperti Shopee, Tokopedia, dan Gramedia.com. Selain itu, customer dapat menikmati promo diskon 25% untuk minimal pembelian buku M&C senilai Rp200.000,- dan juga Tambahan Diskon +5% Spesial HUT m&c! untuk pengguna MyValue yang dapat diklaim di aplikasi pada periode 16 – 27 Mei 2024 untuk berbelanja di toko Gramedia.

Categories
Event

IPA Convex ke-48: Momentum Kebangkitan Industri Migas Butuh Solusi Kebijakan

JAKARTA, 7 Mei 2024 – Indonesian Petroleum Association (IPA) kembali menggelar Konvensi dan Pameran IPA ke-48 2024 dengan tema “Gaining Momentum to Advance Sustainable Energy Security in Indonesia and the Region”. Acara akan berlangsung pada 14-16 Mei 2024 di ICE BSD City, Tangerang. 
 

Momentum Kebangkitan Industri Migas 

Direktur IPA, Greg Holman, mengatakan bahwa tema Convex tahun ini menggambarkan peran penting industri hulu migas di Indonesia dalam memastikan ketersediaan energi (energy security) di era transisi energi dan potensi Indonesia terhadap negara lain di kawasan regional.  “Indonesia saat ini tengah mengalami momentum kebangkitan dengan penemuan-penemuan sumber daya gas raksasa akhir tahun lalu, sehingga memicu harapan atas peningkatan produksi migas dan ketahanan energi Indonesia dan menjadikan Indonesia sebagai tujuan investasi global,” ujar beliau saat Press Conference Road to IPA Convex 2024, Selasa (7/5) di Jakarta. 

Menurut dia, momentum ini harus dimanfaatkan untuk kembali menarik investasi migas ke Indonesia. Pemerintah juga kian agresif mendukung pengembangan proyek CCS/CCUS di Indonesia dengan mengeluarkan regulasi terkait CCS/CCUS. “Dukungan pemerintah di CCS/CCUS di Indonesia membuka peluang bisnis baru di bidang CCS/CCUS dan menjadikan Indonesia sebagai CCS Hub di Asia,” tegasnya. 

IPA Convex 2024: Wadah Diskusi dan Solusi 

IPA Convex 2024 mengundang pemangku kepentingan sektor migas, praktisi industri dan berbagai pihak untuk berdiskusi lintas isu. Konvensi ini diharapkan menghasilkan masukan bagi pemerintah dalam memaksimalkan sektor migas untuk mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia dan mencapai trilema energi sekaligus memenuhi target pengurangan emisi karbon.  

Ketua Panitia IPA Convex 2024, Krishna Ismaputra mengatakan IPA Convex akan dibuka oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif dan akan menyajikan hal berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang dapat dinikmati masyarakat dari berbagai kalangan seperti Run & Walk Road to IPA Convex 2024, program Youth @IPA Convex, Pameran Fossil x Digitalization, Technology Session tentang teknologi pengurangan karbon dan berbagai Plenary dan Special Session.  

Krishna menyebutkan, IPA Convex 2024 juga berupaya memberikan edukasi dan awareness kepada generasi muda melalui Youth Program. Beberapa program antara lain IPA Goes to Campus saat pre event, Students Meet CEOs dan Students Meet IPA Board pada acara IPA Convex 2024 digelar untuk menginspirasi generasi muda berpartisipasi dalam industri migas nasional dan global. 

Bekerja sama dengan Dyandra Promosindo, IPA Convex 2024 didukung penuh oleh para sponsor dari perusahaan migas nasional dan internasional seperti: PT Pertamina Hulu Energi sebagai sponsor Titanium;  bp Indonesia, Energi Mega Persada Group, ExxonMobil Indonesia, MedcoEnergi, Mubadala Energy dan Wood Mackenzie sebagai sponsor Platinum; ADES, PETRONAS Indonesia, dan SLB sebagai sponsor Gold; serta COSL, Harbour Energy, INPEX, dan SINOPEC sebagai sponsor Silver. 

“Harapan kami, IPA Convex 2024 menjadi platform penting bagi para pemangku kepentingan, pelaku industri dan masyarakat luas untuk lebih memahami peran penting industri migas dalam menjaga ketahanan energi Indonesia dan lingkungan dengan upaya mengurangi emisi karbon,” tutup Khrisna. (*) 

Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi: 

POSMAN SIANTURI – IPA Communication Officer
[email protected] 

Categories
Gramedia

Gramedia Science Day kembali hadir di Tahun 2024

Dalam rangka terus menginspirasi minat dan pengetahuan dalam sains serta teknologi, Gramedia dengan bangga mempersembahkan Gramedia Science Day 2024. Acara ini merupakan kesempatan bagi para siswa/i kelas 4 hingga 6 SD untuk berpartisipasi dalam kompetisi sains yang seru dan mendidik. 

Gramedia Science Day 2024 mengusung tema “Gaya dan Beban” dengan semangat transformasi dengan mengintegrasikan kompetitif, kolaboratif, dan inovatif dalam setiap aspek kompetisinya. Hal ini bertujuan untuk merangsang kreativitas peserta dan memperluas pemahaman mereka dalam berbagai bidang ilmu.

Pendaftaran untuk Gramedia Science Day 2024 akan diselenggarakan pada tanggal 25 Mei 2024. Peserta dapat mendaftar melalui bit.ly/MedanGramediaScienceDay2024 atau menghubungiCP Gramedia Medan : 0812-7393-3561

Kompetisi akan dilaksanakan secara offline di Santika Dyandra Convention Center, Medan. Setiap tim terdiri dari 2 peserta dan diperbolehkan berasal dari dua sekolah yang berbeda dengan rentang kelas yang sama ataupun sebaliknya. Biaya pendaftaran untuk setiap tim adalah sebesar Rp220.000. 

Gramedia Science Day 2024 akan memberikan total hadiah puluhan juta rupiah yang akan dibagi untuk juara 1, 2, dan 3, serta untuk 3 finalis terbaik. Hadiah-hadiah ini diharapkan dapat menjadi motivasi tambahan bagi para peserta untuk menunjukkan kreativitas dan kemampuan mereka dalam kompetisi ini.

Jangan lewatkan kesempatan ini untuk mengembangkan potensi sains dan teknologi anak-anak Indonesia. Segera daftarkan mereka untuk menjadi bagian dari Gramedia Science Day 2024, dan mari bersama-sama menciptakan masa depan yang lebih cerah melalui pengetahuan dan inovasi.

Yuk Intip keseruan Gramedia Science Day di tahun-tahun sebelumnya…

Categories
Gramedia Uncategorized

Brand Day Sale Gramedia: Belanja Hemat 70% untuk Produk Non-Buku Favoritmu!

Gramedia sudah berdiri bertahun-tahun untuk tidak hanya menyediakan buku. Di Gramedia, kamu juga bisa menemukan produk non-buku berkualitas. Mulai dari peralatan tulis, kesehatan, hingga alat musik. Nah, sekarang, buat kamu yang suka belanja hemat, sekarang adalah saat yang tepat sebab Gramedia sedang melangsungkan periode promo Brand Day Sale spesial Lebaran!

Brand Day Sale Gramedia akan menjadi acara diskon fantastis untuk produk non-buku dari brandbrand terkemuka. Diadakan secara berkala mulai dari tanggal 5 April sampai 21 April 2024! Kamu bakal dapatkan diskon besar-besaran mulai dari 20%-50% untuk produk-produk branded pilihan. Dan yang lebih penting lagi, semua produknya dijamin asli dan berkualitas tinggi, nih!

Cuma di Brand Day Sale Gramedia akan kamu bisa menemukan diskon besar-besaran dari brand-brand populer mulai dari Stabilo, JBL, London Taxi, Advance, Casio, Epson, Logitech, Parker, Zebra, Yamaha, dan masih banyak lagi! Semua brand-brand yang tergabung dalam periode promo ini menawarkan produk best selling dengan harga super best deal yang nggak bisa kamu lewatin!

Selama periode promo ini, Gramedia menyediakan berbagai kategori produk non-buku yang lengkap, mulai dari kesehatan, teknologi informasi, alat tulis, mainan, sampai tas. Seru banget, kan? Harapannya Gramedia bisa memenuhi segala kebutuhan Grameds dari berbagai aspek untuk menghadapi lebaran yang lebih siap bersama berbagai produk kece berbagai brand!

Tidak hanya itu, dengan adanya diskon besar-besaran ini, Grameds bisa mendapatkan pengalaman berbelanja yang menyenangkan dan memuaskan untuk produk-produk berkualitas. Pastinya, Brand Day Sale Gramedia bisa menjadi kesempatan bagi semua orang untuk mendapatkan produk impian mereka dengan harga yang lebih terjangkau. 

Nah, Grameds, jangan lupa, ya, kesempatan ini nggak datang dua kali! Jadi, jangan sampai kamu lewatkan! Kamu bisa langsung cek produk dari brand favoritmu dan temukan penawaran terbaik yang sesuai dengan kebutuhanmu! Pastikan untuk belanja pas Brand Day Sale Gramedia, ya! Jangan sampai kelewatan kesempatan istimewa ini buat dapetin produk branded favoritmu dengan harga yang spesial! Untuk informasi selengkapnya, baca artikel terkait Brand Day Sale Gramedia di sini!

Categories
Gramedia

INSTAGRAM CHALLENGE – Berkreasi Dengan Wastra Di Kreasi Kain Kartini : Gaya Motif, dan Cerita.

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Instagram Kompas Gramedia mengajak seluruh pengikutnya untuk bergabung dalam Challenge Kreasi Kain Kartini: Gaya Motif, dan Cerita. Challenge ini merupakan lomba foto pakaian secara online yang membuka ruang bagi kreativitas masyarakat dalam menghadirkan keindahan wastra Indonesia.

Periode challenge berlangsung mulai dari 4 April hingga 24 April 2024, dengan pengumuman pemenang pada tanggal 25 April 2024. Peserta diminta untuk mengunggah foto Outfit OfThe Day (OOTD) menggunakan wastra dengan caption yang menggambarkan alasan atau sejarah di balik pilihan busana mereka, ditambah dengan tagar #BanggaBerkain.

Tiga pemenang terbaik akan mendapatkan hadiah berupa:

● Buku karya Tatiana Vidi berjudul “Asiknya Membuat Kebaya Kartini” 

● Voucher belanja Gramedia.

Jangan lewatkan kesempatan untuk merayakan keindahan dan keragaman warisan budaya Indonesia melalui busana dengan bergabung dalam Challenge Kreasi Kain Kartini. Ikuti terus akun Instagram @kompasgramedia untuk informasi lebih lanjut!

Categories
Eksklusif Gramedia

Gramedia X Popomangun, Hadirkan Koleksi Merchandise Limited Edition

Dalam rangka merayakan ulang tahun ke-54, Gramedia kembali mengusung #LebihDekat sebagai campaign utama di tahun 2024. Hal ini didasari pada misi Gramedia untuk semakin #LebihDekat dengan penulis, pelanggan, komunitas, dan berbagai stakeholder terkait lainnya. Sebagai bentuk implementasi #LebihDekat, Gramedia menetapkan 3 pilar yang terdiri dari Literasi, Kolaborasi, dan Lingkungan.

Salah satu bentuk implementasi dari pilar kolaborasi, Gramedia menggandeng salah satu visual artist asal Jakarta yaitu Popomangun untuk ikut terlibat berkarya di tahun 2024. Gramedia dan Popomangun menampilkan key visual yang menarik dengan pola dan warna yang beragam untuk alternatif estetika. Adapun bentuk pola yang tergambar dalam, seperti matahari, bintang, buku yang terbuka, dan tumbuhan yang mekar menandakan betapa membaca adalah salah satu jalan untuk menuju sesuatu yang “terang”. Dimana terang sendiri menggambarkan sesuatu yang positif. Popomangu menyebutnya sebagai #LebihDekat Untuk Lebih Cerdas.

Hasil dari kolaborasi antara Gramedia dan Popomangun berupa merchandise kolaborasi, seperti kemeja berwarna, kaos hitam, tumbler, totebag, dan beragam produk lainnya yang nanti akan dikembangkan selanjutnya. Untuk harga yang ditawarkan adalah sebagai berikut:

  • Kemaja Warna: Rp249.000,00
  • Kaos Hitam: Rp169.000,00
  • Totebag: Rp149.000,00
  • Tumblr Exclusive: Rp159.000,00

Merchandise kolaborasi ini bisa didapatkan dengan cara Pre-Order melalui Gramedia.com dan Gramedia Store mulai tanggal 2 Februari hingga 18 Februari 2024.

Categories
Gramedia

Tukarkan Stamp & Dapatkan FREE GIFT 3 Voucher Diskon Berbeda!

Spesial untuk kamu para pemburu buku terbitan m&c! Siap-siap ya, akan ada challenge seru berhadiah yang bisa kalian ikuti!

Siapa di sini yang suka ngumpulin kenangan setiap melakukan transaksi di Gramedia? Nah, m&c! punya kejutan istimewa untuk kalian terutama para member MyValue dengan menghadirkan challenge “m&c! Collection Stamp”.

Setiap kalian melakukan pembelian buku terbitan m&c! periode 1 Februari – 30 April 2024 dengan belanja minimal Rp50.000 akan mendapatkan 1 STAMP yang berlaku kelipatan, nantinya dapat dikumpulkan & ditukarkan menjadi gift voucher loh! Jadi, semakin banyak kalian berbelanja, semakin banyak STAMP yang bisa kalian kumpulin.

Perlu diperhatikan!

Challenge “m&c! Collection Stamp” hanya berlaku untuk pembelian di Gramedia Store (tidak termasuk Pesan Bayar Antar & Gramedia.com). Kamu memiliki kesempatan untuk claim 3 gift voucher dengan jumlah diskon yang berbeda-beda.

Setelah melakukan pembelian, bagaimana cara klaim stamp? Yuk, perhatikan cara berikut:

  1. Customer menunjukkan aplikasi MyValue ke kasir atau Customer Service
  2. Kasir atau Customer Service akan membantu klaim stamp
  3. Ketika 5 stamp telah terkumpul, gift voucher akan dapat diklaim dan dapat dicek pada menu Voucher Saya

Kamu punya 3 kesempatan buat claim 3 Gift Voucher berbeda!

  1. Pengumpulan 5 stamp pertama akan mendapatkan gift voucher diskon 20% minimal transaksi Rp100.000
  2. Pengumpulan 5 stamp kedua akan mendapatkan gift voucher diskon 25% minimal transaksi Rp100.000
  3. Pengumpulan 5 stamp ketiga akan mendapatkan gift voucher diskon 30% minimal transaksi Rp100.000

Nah, kapan lagi kan bisa bawa pulang buku-buku m&c plus 3 gift voucher diskon berbeda?

Pokoknya, semakin banyak stamp yang kamu kumpulkan maka semakin besar kesempatan untuk mendapatkan voucher diskon yang besar. Penukaran gift voucher berlaku hingga 31 Mei 2024 dan pemakaian voucher tidak bisa digabung ya!

Ayo, ajak teman-teman dan keluargamu ke Gramedia terdekat dan kumpulkan stamp sebanyak-banyaknya. Jangan sampai terlewatkan ya, Grameds!

Categories
Gramedia

Gabung Menjadi Member Gramedia dan Raih Semua Keuntungan Ekslusif

Menyambut kemeriahan Anniversary Gramedia ke-54, Gramedia ingin membangun hubungan yang #LebihDekat dengan para pelanggan terutama Member Gramedia!

Sudahkah kamu menjadi bagian dari Member Gramedia? Dengan menjadi Member Gramedia, kamu tidak hanya mendapatkan diskon yang biasa. Banyak sekali keuntungan ekslusif lainnya yang bisa diraih. Pokoknya, kamu bakal jadi Grameds yang paling beruntung deh, saat jadi Member Gramedia!

Emangnya, apa aja sih keuntungan yang bakal Member Gramedia dapetin? Check it out!

Welcome Voucher

Untuk kamu yang baru mendaftar menjadi Member Gramedia, akan mendapatkan welcome voucher sebagai sambutan hangat dari Gramedia lho! Menariknya lagi, vouchernya langsung bisa dipake buat beli wishlist-mu yang selama ini belum kesampean.

Extra Discount For Members

Jadi member, kamu akan mendapatkan diskon tambahan yang bikin makin hemat setiap kali belanja buku dan produk Gramedia favoritmu. Bisa borong banyak tanpa bikin kantong bolong!

Top Spender Reward

Jadilah Top Spender dan raih reward spesial sebagai bentuk apresiasi dari Gramedia untukmu! Dengan cara belanja produk Gramedia sebanyak-banyaknya, kamu bisa menjadi calon pemenang Top Spender.

Cashback Point

Belanja banyak bisa dapat poin lebih banyak lagi! Setiap berbelanja di Gramedia, jangan lupa gunakan ID Member Gramedia untuk mendapatkan poin di setiap transaksi, yang nantinya bisa ditukarkan jadi cashback atau voucher belanja.

Redeem Shopping Voucher

Setelah mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya, bisa ditukarkan dengan voucher belanja lho! Semakin sering kamu berbelanja, semakin besar voucher belanja yang bisa kamu dapatkan.

Birthday Treats

Setiap tahun itu istimewa, begitu pula momen spesialmu! Gramedia ingin ikut merayakan ulang tahunmu dengan membuat harimu menjadi lebih berkesan dengan kejutan-kejutan spesial dari Gramedia!

Member Get First

Perasaan kamu gimana sih ketika jadi orang pertama yang tahu informasi spesial dari Gramedia? Dengan menjadi Member Gramedia, kamu bisa merasakan jadi orang pertama yang tahu tentang penawaran spesial dan kejutan lainnya. Intinya, Member Gramedia pasti selalu mendapat yang terbaik!

Eittsss.. Nggak hanya sekedar promo doang lho! Masih ada 1 benefit lagi yang bikin pengalamanmu sebagai Member Gramedia jadi lebih berkesan!

Exclusive Events

Dengan menjadi Member Gramedia, kamu ada kesempatan untuk ikut serta dalam acara-acara eksklusif yang hanya bisa diikuti oleh para Member Gramedia, seperti member gathering, meet & greet bersama penulis dan masih banyak lainnya!

Ayo, gabung jadi member Gramedia dan bangun hubungan yang #LebihDekat bersama Gramedia!

Daftarkan dirimu menjadi member Gramedia lewat aplikasi MyValue yang bisa di-install di Google Play Store dan App Store! Banyak keuntungan ekslusif yang bikin setiap transaksimu semakin menyenangkan.

Categories
Eksklusif Santika Hotels and Resort

Wujudkan Pernikahan Impian Bersama Santika Indonesia Hotels & Resorts di Santika Best Wedding Deals 2024 : “Forever Beginning”

Santika Indonesia Hotels & Resorts mengawali tahun 2024 dengan kembali menghadirkan Santika Best Wedding Deals untuk para pasangan yang merencanakan pernikahan mereka. Mengangkat tema “Forever Beginning”, program ini menghadirkan berbagai macam promo menarik mulai dari wedding hingga honeymoon package di lebih dari 50 unit milik Santika Indonesia Hotels & Resorts yang tersebar di seluruh Indonesia.

Dalam press conference yang dilakukan secara nasional di 27 kota di Indonesia, Prita Gero, selaku Corporate Marcomm Manager Santika Indonesia Indonesia Hotels & Resorts, menjelaskan bahwa di program ini, tamu dapat menemukan berbagai macam voucher potongan harga, tambahan diskon, tambahan benefit, hingga paket khusus di seluruh unit Kampi Hotel, Hotel Santika, Hotel Santika Premiere, The ANVAYA, The Kayana, dan The Samaya, yang berlangsung mulai dari tanggal 1 – 29 Februari 2024. “Di Santika Best Wedding Deals 2024 ini, akan menjadi kesempatan emas bagi para pasangan yang mencari venue pernikahan bukan hanya dengan harga terbaik, tetapi juga dengan pelayanan, kualitas, dan tentunya promo terbaik juga. ” ucap Prita. Press conference ini dihadiri oleh 282 media baik secara nasional maupun lokal.

Prita melanjutkan, program ini berjalan secara online dan offline. Untuk program offline, Santika Indonesia Hotels & Resorts akan hadir dalam event Bridestory Market yang berlangsung di Hall 3 – 3A ICE – BSD City mulai dari tanggal 1 – 4 Februari 2024. Bagi para tamu yang bertransaksi di booth secara langsung, akan mendapatkan kesempatan untuk memenangkan paket bulan madu di The Kayana Beach – Lombok untuk 3 hari 2 malam termasuk transportasi untuk 2 orang. Program online pun tidak kalah menarik, semua voucher Santika Best Wedding Deals 2024 bisa didapatkan secara gratis melalui aplikasi loyalty program milik Santika Indonesia Hotels & Resorts, yaitu MyValue. “Caranya sangatlah mudah. Tamu cukup mengunduh dan mendaftarkan diri di aplikasi MyValue, lalu tamu dapat langsung mengakses kumpulan voucher tersebut pada bagian event Santika Best Wedding Deals.” jelas Prita. Adapun voucher-voucher yang ditawarkan antara lain paket pernikahan mulai dari Rp88.000,- nett/orang di Hotel Santika Pasir Koja – Bandung, potongan harga sebesar Rp 10.000.000,- di Hotel Santika Premiere Bintaro, paket intimate wedding di The Samaya Seminyak – Bali, hingga voucher-voucher bersama dengan partner mulai dari vendor dekorasi, wedding organizer, dokumentasi, kesehatan, perhiasan, dan lainnya.

Cek promo Santika Best Wedding Deals 2024 berdasarkan daerah:

  1. JABODETABEK dan sekitarnya
  2. Bali – Lombok
  3. Jawa Barat
  4. Jawa Tengah – Jogja
  5. Jawa Timur
  6. Sulawesi – Maluku
  7. Sumatera

Santika Indonesia Hotels and Resorts saat ini mengelola 116 unit hotel dengan 7 brand utama: The Anvaya Beach Resorts sebagai hotel berbintang 5, Hotel Santika Premiere sebagai hotel berbintang 4, Hotel Santika sebagai hotel berbintang 3, Kampi Hotel sebagai instagenic hotel berbintang 3, Amaris Hotel sebagai smart hotel dan The Royal Collection (The Samaya dan The Kayana) sebagai Boutique Villas.

Categories
Eksklusif Event MyValue

Berbagi Kebahagiaan bersama Panti Asuhan Rumah Pemulihan Kasih Anugerah di Momen Natal & Tahun Baru

Suasana Natal dan Tahun Baru merupakan momen yang paling ditunggu setiap tahunnya. Dekorasi yang berwarna, makanan pencuci mulut yang memanjakan lidah, atau pun hadiah-hadiah di bawah pohon Natal. Namun, kali ini Natal tidak hanya tentang dekorasi atau pun sajian manis, tetapi juga momen berbagi.  

Tepat pada Kamis, 28 Desember 2023 kemarin, MyValue berkesempatan untuk merayakan momen Natal dan Tahun Baru di program Lulu Bagi Berkat yang telah diadakan di aplikasi MyValue mulai 22 – 27 Desember 2023 lalu, untuk berbagi kebahagiaan bersama dengan adik-adik di Panti Asuhan Rumah Pemulihan Kasih Anugerah yang berlokasi di daerah Jakarta Barat.  

Program Lulu Bagi Berkat: Donasi sambil Belanja di aplikasi MyValue

Panti Asuhan Kasih Anugerah adalah rumah pemulihan bagi anak-anak yatim piatu atau pun terlantar yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia, seperti Jakarta, Nias, Mentawai, hingga Papua dengan tujuan memfasilitasi mereka dalam mencari, memilih, dan menentukan arah hidup yang tepat demi bekal masa depannya. 

Dokumentasi program Lulu Bagi Berkat di Panti Asuhan Rumah Pemulihan Kasih Anugerah bersama Santa.

Kehadiran MyValue Kompas Gramedia kemarin pun disambut hangat oleh Bapak Pendeta Dr. Andri Budiman, S.H., M.M., selaku Ketua Panti Asuhan Kasih Anugerah, juga oleh adik-adik serta pengurus panti. 

Acara ini dibuka dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh salah satu anak di Panti, dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu rohani berjudul “Hari Ini Kurasa Bahagia” secara bersama-sama.  

Selain itu, acara juga diramaikan dengan kehadiran Santa Klaus dan Pit Hitam untuk menghibur adik-adik serta berbagi kado serta sembako untuk adik-adik di Rumah Pemulihan Kasih Anugerah. 

“Kami ingin berterima kasih kepada para pengguna setia MyValue Kompas Gramedia, berkat donasi dari para para pengguna pada program Lulu Bagi Berkat kemarin, semua yang hadir hari ini dapat menemukan arti kebahagiaan dari sebuah tindakan kecil dan sederhana, namun berharga dan dapat memberikan kehangatan bagi orang lain,” ujar Vebri Anggara, General Manager MyValue Kompas Gramedia yang turut hadir pada acara tersebut.  

Foto bersama adik-adik serta pengurus Panti Asuhan Rumah Pemulihan Kasih Anugerah.

Lihat dokumentasi acara Lulu Bagi Berkat: Berbagi Kebahagiaan di Instagram @myvalue.id